Tugas TIK

Selamat pagi, selamat siang, selamat sore dan selamat malam saya ucapkan kepada Bapak/Ibu/Sdr, handai taulan, sahabat dan teman terbaik semua. Mungkin kalian akan bertanya-tanya setelah membaca post yang satu ini. Pasalnya, di sini saya tidak akan membahas tentang sains yang seharusnya menjadi ciri khas blog ini, melainkan akan membahas mengenai tugas praktikum TIK Bab Blog. Mohon dimaklumi, karena jawaban dari pertanyaan seputar blog oleh Bpk. Sutardi (salah satu guru TIK di SMP N 8 Yogyakarta) harus dituliskan dalam salah satu atau dua post di blog milik masing-masing siswa, termasuk saya.

Berikut ialah PERINTAH dan PERTANYAAN yang telah diajukan:

1. Jelaskan menurut Anda manfaat memiliki sebuah weblog/blog (keuntungan dan kerugian)!

2. Apa saja yang perlu dipersiapkan pada saat akan membuat blog? Jelaskan secara rinci urutan langkah-langkah membuat blog (boleh di blogspot atau wordpress)!

3. Jelaskan beberapa fasilitas yang ada pada sebuah blog (misalnya widget Follow)!

4. Buatlah sebuah tulisan pendek mengenai "Kenangan Tak Terlupakan di SMPN 8 Yogyakarta"!

Dan berikut ini adalah TANGGAPAN ataupun JAWABAN saya dari pertanyaan tersebut:

SATU
Banyak sekali kentungan dan kerugian yang ditimbulkan oleh blogging. Nah, berikut adalah beberapa keuntungan memiliki blog variasi saya, yuk mulai!

1) Keuntungan yang paling menonjol dari memiliki blog yakni mengisi waktu luang. Daripada membuang waktu luang secara sia-sia di situs jejaring sosial, lebih baik kita bereksplorasi di blog yang ternyata menawarkan fasilitas yang tak sedikit daripada di jejaring sosial.

2) Waktu luang tersebut selayaknya digunakan untuk berkarya, mulai dari menggambar komik atau sketsa, berpuisi, mengaransemen lagu, mengedit video atau melakukan yang lainnya. Blog lah yang menjadi sarana untuk memampang karya kita kepada dunia luar. Boleh jadi dari sinilah kita mulai menginjak suatu kesuksesan, karena karya kita dilihat dan diapresiasi oleh masyarakat pengguna internet di seluruh dunia.

3) Selain itu, kita bisa belajar banyak dari mengutak-atik blog, mulai dari pembuatan blog itu sendiri, mengelola blog sampai kalau bisa membuat widget untuk para blogger yang lain.

4) Nah, pengelolaan blog tersebut bisa membuat kita lebih mandiri, tak terlalu berharap bantuan orang lain. Toh jika kita mengelola blog dibantu orang lain, secara tak langsung blog tadi menjadi milik si pembantu tadi. Kecuali memang untuk blog khusus poli-admin, artinya ada banyak yang mengelola blog tersebut, itupun tiap admin juga sendirian tanpa dibantu orang lain.

5) Selain lebih mandiri, kita secara otomatis juga menjadi lebih kreatif karena kita mendesain template dan menghias blog sendiri. Dan memang ada fasilitas yang menyediakan khusus pendesainan template dan pemberian widget pada blog tadi.

6) Yang tak kalah penting, blog berfungsi untuk menghilangkan kebosanan. Bingung apa yang harus dilakukan saat online di dunia maya? Blog menjadi salah satu andalan pengusir rasa bosan yang paling ampuh, terutama bagi saya. Walaupun saya tidak memiliki koneksi internet di rumah, namun saya lebih mengurus blog daripada jejaring sosial saat online di warnet ataupun di titik hotspot lainnya.

7) Dengan blog yang tersimpan di internet, dunia menjadi melihat kita. Nah, orang dari belahan dunia lain dapat mengomentari post kita dan mungkin sekaligus berkenalan, yang pada akhirnya akan membentuk rantai pertemanan dan berbagi pengalaman satu sama lain.

8) Dari perkenalan orang dari negara asing ini, tentunya kita tak menggunakan bahasa Indonesia semata; bahasa Internasional pun juga. Sehingga blog bisa menjadi sarana pembelajaran bahasa Inggris yang cukup memadai.

9) Nah, yang satu ini yang mungkin paling diincar para blogger adalah untuk meningkatkan kemampuan menulis. Dengan pengalaman menulis melalui blog, tangan kita mungkin akan terbiasa, sehingga menulis pun bukan menjadi sesuatu yang sulit lagi.

10) Yang perlu diketahui pula, blog bisa digunakan menjadi tempat promosi untuk berbisnis yang murah. Pembuatan blog tidak membutuhkan biaya sepersen pun, kecuali untuk listrik dan internet, jadi tidak ada salahnya berpromosi di blog.

11) Sebagai informasi, blog bisa dikategorikan manjadi tiga, yaitu yang umum, yang privat tapi masih bisa dilihat oleh beberapa orang yang di-invite dan yang benar-benar hanya bisa dilihat oleh si author sendiri. Blog umum bisa digunakan sebagai tempat curhat kepada dunia, blog privat untuk beberapa orang bisa sebagai tempat curhat kepada orang-orang terdekat dan blog yang benar-benar privat bisa digunakan sebagai diary pribadi.

12) Bagi individu yang jago atau menguasai sebuah bidang, seperti matematika, sains, olahraga atau yang lainnya, blog menjadi lebih bermanfaat jika digunakan sebagai ajang pembagi ilmu. Selain traffic blog bisa naik drastis, hitung-hitung juga bisa menjadi amal dan menambah pahala.

Kemudian yang berikutnya, kekurangan memiliki blog, silakan…

1) Secara fisiologis, kita sangat merugi. Mulai dari mata yang terus menerus menatap layar kaca, yang obviously tidak baik untuk mata kita karena terlalu sering terkena radiasi elektron yang terpancar dari si layar, sampai terlalu fokus dan konsentrasi pada layar sehingga jarang menggerakkan tubuh, yang berakibat menjadi pegal di seluruh tubuh.

2) Secara psikologis, kita juga merugi khususnya penyakit yang perlu diwaspadai satu ini. Penyakit terlalu ketagihan terhadap blog; kalau perlu kita harus mempunyai komitmen untuk blogging di waktu-waktu tertentu saja. Hal ini bisa menjadikan kita cenderung apatis alias acuh tak acuh terhadap hal-hal di sekeliling kita seperti waktu, orang-orang, tugas-tugas sekolah bahkan ibadah sekalipun. Hanya blogging dan blogging saja lah yang selalu menghinggapi pikiran kita.

3) Hal ini bisa menjadikan kita seseorang yang kurang bisa bersosialisasi. Walaupun punya seabrek post di blog, followers yang tak sedikit dan template yang sangat menarik, namun hal tersebut tak menjamin kita menjadi orang yang bisa bergaul dengan lingkungan sekitar karena kita tidak biasa berinteraksi secara langsung.

4) Memboroskan uang juga merupakan kerugian yang tak dapat dipertanggungjawabkan. Dilihat dari segi biaya internet, yang notabene bejubel karena kebutuhan koneksi blog yang tak sedikit. Juga dilihat dari sudut biaya listrik, yang pastinya besar lantaran kebutuhan daya si komputer yang banyak pula.

5) Penggunaan blog oleh orang yang salah bisa menjadikan blog tersebut fasilitas curhat yang kelewatan, yang akhirnya bisa dipakai sebagai sarana menggunjing, sombong, upload gambar/video tak senonoh atau perilaku tercela yang lainnya. Hal ini memang sangat perlu kita hindari dengan tidak terlalu membesar-besarkan suatu masalah yang biasa lewat blog tersebut.

DUA
Saya telah mempunyai blog di blogspot, dan memang informasi dari awal yang diberitahukan kepada saya tentang pembuatan blog hanya di blogspot, sehingga di sini saya akan membahas tentang cara membuat blog di blogspot, a.k.a blogger.com, yang merupakan blog hosting provider gratis dari Google. Sebenarnya sih tak terlalu susah untuk menciptakan sebuah blog, hanya membutuhkan sebuah alamat e-mail yang telah aktif. Dan yang tak kalah penting, dibutuhkan pengalaman yang tidak sedikit di dunia maya ini. Ayo kita mulai!

1) Langkah awal yang pasti, kita kunjungi dulu blogger.com. Untuk yang sudah memiliki account Google (GMail, Orkut ataupun Google Groups), kita bisa langsung sign-in dengan account Google kalian di box yang ada di kanan atas halaman tersebut.
Bagi yang belum, langsung saja klik tanda panah bertuliskan “Ciptakan Blog Anda” di bagian kiri bawah. Lalu kalian akan dibawa ke halaman berikutnya untuk membuat account Google. Seperti yang sudah saya katakan tadi, yang kalian butuhkan hanyalah sebuah alamat e-mail (bisa di Yahoo, Hotmail ataupun email provider yang lain).

2) Setelah itu, sign-in lah dengan account Google tersebut. Kita kemudian dituntun ke sebuah halaman untuk menentukan nama blog dan alamat blog (digunakan untuk mengakses blog nantinya) yang kita inginkan. Pastikan setelah memilih alamat blog, kita melakukan “Cek Ketersediaan” alamat tersebut sebelum menekan tombol “Lanjutkan”.

3) Sekarang nama dan alamat blog kita telah tersedia. Langkah terakhirnya, tentukan theme/template untuk blog baru kita. Saya menyarankan untuk tidak berlama-lama memilih template yang terpampang saat itu, karena pilihannya akan menjadi lebih banyak ketika kita mengubahnya setelah blog tersebut jadi nanti.

Nah, blog kita sudah jadi. Tunggu apa lagi sih? Ayo mulai blogging!!

TIGA
Memang cukup banyak fasilitas yang ditawarkan pada sebuah blog, tak terkecuali di blogspot. Yuk kita mulai!

1) Blog Post
Nampaknya fitur inilah yang paling dibutuhkan dalam blogging. Coba bayangkan saja, bagaimana mungkin sebuah blog tercipta tanpa entri post? Yang ada, hanya judul dan profil saja. Betapa membosankan..!! Fitur ini terletak di kolom yang paling lebar di antara kolom-kolom yang lain, bisa di tengah atau di samping, tergantung dari banyaknya kolom yang ada. Di sini terdapat informasi berupa judul, tanggal dientrinya post, komentar, reaksi sampai label post.

2) Labels
Fitur yang berupa kelompok post yang sejenis ini, tak dapat disangkal memang fitur yang paling dibutuhkan oleh kebanyakan blogger di dunia maya. Bagaimana tidak, fitur ini memudahkan para pembaca untuk mencari jenis artikel yang diinginkannya, sehingga mereka tidak perlu berlama-lama mencari artikel tersebut. Dengan catatan, tiap entri post pada blog harus diberi label paling sedikit satu jenis. Misalnya school, animal, scooter, dll. Biasanya fitur ini juga menampilkan jumlah artikel dalam tiap jenisnya.

3) Blog Archive
Blog Archive a.k.a Blog Arsip ini berfungsi mirip seperti fitur Labels. Hanya saja, kelompoknya bukan menurut jenis artikel post melainkan menurut waktu dientrinya post; dengan menampilkan jumlah dan daftar post dalam selang satu tahun, satu bulan, seminggu bahkan per hari. Sebagai contoh, ada 12 post yang dientri bulan Februari 2011.

4) Profile
Fitur ini bisa jadi juga merupakan fitur paling dasar dari sebuah blog, walaupun widget ini bisa diremove secara manual. Fitur pemampang foto dan biodata singkat pemilik blog ini biasanya dilokasikan di kolom paling kanan atau paling kiri laman blog utama, tergantung dari template tema blog tersebut.

5) Followers
Berupa slot yang berisi follower sebuah blog. Para follower biasanya mendapatkan update entri post dari blog itu. Jadi, bagi para penggemar blog ini, tolong follow sekalian ya...

6) Picture
Dari namanya saja, dapat langsung ditebak kalau fitur berbentuk kotak mungil ini berfungsi untuk memamerkan gambar atau foto di sebuah blog. Jadi, gambar tidak hanya dapat di-upload lewat blog postnya saja, juga bisa lewat widget ini.

7) Slideshow
Tak jauh berbeda dengan fitur Picture, sejumlah gambar yang telah di-upload dapat ditampilkan secara bergantian hanya di satu slot saja. Jadi, fitur ini lebih berguna daripada fitur Picture untuk penampilan banyak gambar, terutama untuk masalah tempat. Meskipun Picture juga berguna untuk kasus tertentu.

8) Polling
Fitur ini boleh juga untuk para blogger yang sering mengadakan survei, ya minimal kecil-kecilan dulu lah. Dengan pertanyaan dan pilihan jawaban sesukanya, para blogger menjadi lebih leluasa dalam bermain blog.

Demikian sekelumit fitur blogspot yang biasa saya gunakan. Sejatinya masih ada banyak lagi, dari yang official dari blogspot sampai yang non-official dari para pengguna blog itu sendiri. Tapi, sepertinya tidak akan seru kalau saya memberitahukan semuanya. Biarlah semuanya terkuak sendiri dengan penelusuran kalian. Anyway, happy blogging.

EMPAT
Saya memang tidak pandai dalam membuat sebuah karangan, tapi tidak ada salahnya kan mencoba membuat seperti yang diperintahkan pada soal Pak Tardi itu.

Kenangan Tak Terlupakan di SMP N 8 Yogyakarta

Entah dari mana pikiran itu melayang merasuki kepalaku, entah sejak kapan feeling itu serasa memanggil jiwaku; menuntunku ke belantara penuh makhluk yang sepertinya tak mungkin kupungkiri hebatnya. Permadani hitam yang berliku itu jua ikhlas membukakan gulungannya; menciptakan jalan setapak tempatku berhilir mudik tiap pagi maupun sore hingga tak ada yang menggangguku. Kecuali memang telah terkuak misteri ala era ini; mesin canggih teleportasi.

Ya, memang benar aku menimba ilmu di sekolah ini. Sejak dari awal aku di kubikel putih di pojokan sana; mendatangi si kamar semata wayang di sini yang berlingkup peredam suara tebal. Dan memang di kubikel itulah jejak memoriku telah tercetak; rapi, setidaknya tidak se-tak-rapi meja yang tergeletak di kantin tak jauh darinya. Tapi tempo ini, aku harus meninggalkannya menuju salah satu kubikel di tengah sayap timur sang gedung guweg kuno.

Duduk di bangku kelas yang hinggap di puncak hirearki susunan jenisnya dari dulu, sejatinya tak membuatku terlalu ingin mengunjukkan gigiku; tidak kepada makhluk luar kecuali makhluk BMW. Namun tetap saja, tak dapat kusangkal lagi kemampuan makhluk dalam yang begitu canggihnya, hingga tak tercapailah segala anganku menjadi bintang. Tapi tak apalah, kuingat kalau tak ada gading yang tak mungkin retak, toh mereka jua sahabatku.

Eits, tunggu dulu, memangnya semuanya? Tidak. Ada satu yang janggal, yang dulunya lugu bak jembalang biasa, telah ber-kamuflase-sifat menjadi jelmaan si putra kahyangan. How dar–sudah, lupakan.

Tapi anganku yang tadi, telah jua dirombak jadi angan lain, kusebut asa, oleh sebuah kilang yang bertajuk mirip merk mobil mewah. Pastilah tak sedikit minyak yang kutambang dari kilang seluas itu. Lebih lagi, minyak tadi telah mengisi wadah bahan bakar di imaji tubuhku; menjalankannya secepat jet tercepat di muka bumi. Alah, apa sih yang aku bic–maaf, aku meracau. Tapi memang tidak salah, sedikitnya aku telah memperkuat predikat si guweg yang tenar di kawasan sebelanga negeri ini.

Walau harus kububuhkan pupuk kerelaan di sini *dada tempat kukepal tanganku* tuk meninggalkan mereka selama berjalan dengan waktu yang tak sebentar, aku tetap harus; demi kejayaan si guweg. Alhasil, buah yang kupetik dari tebaran pupuk tadi berhasil menjadi manis; tak semasam yang kubayangkan. Yah, memang pohon itu subur akibat tekunnya aku memupuk; tak hanya pupuk kerelaan semata, pupuk ketekunan jua. Aku sangat bersyukur.

Namun sampai titik detik di mana aku menorehkan tulisan tak bernila ini, aku masih berkutat mencari jalan agar ku berhasil keluar dari rimba lebat ini. Tentunya menuju rimba yang lebih lebat yang lain, yang jua membutuhkan lebih banyak kegigihan tuk menuai jalan yang lurus; yang pada akhirnya mencapai keabsahan sebagai penghuni lingkup dunia penuh foya ini.

Gusnadi Wiyoga
Mar 20 2011, 10.17

Demikianlah jawaban saya dari tugas Pak Tardi yang diberikan. Semoga selain bisa menyelesaikan tugas praktek TIK tahun 2010/2011, juga bisa bermanfaat bagi para pembaca yang budiman sekalian. Sekian, dan terima kasih.

Crescent)))

0 Response to "Tugas TIK"

Post a Comment